Kabar gembira datang dari gelaran
Sea Games Vietnam, pasalnya atlet asal Blora berhasil memenangkan medali. Kabar
itu datang dari canag olah raga angkat besi pada kemarin Jumat(20/5/22). Lifter
asal Blora Mohammad Yasin berhasil sabet medali perak di kelas 67 kg Putra.
Mohammad Yasin nyaris meraih emas
pada kesempatan perdana tampil di ajang SEA Games. Moh Yasin mampu tampil
meyakinkan dan bersaing ketat dengan lifter tangguh asal Thailand, Chantri
Witsanu, lifter asal Vietnam Xuan Hoang Dinh, serta asal Filipina, Nestor
Landag Colonia.
Pada angkatan Snatch, Moh Yasin
unggul dengan angkatan seberat 141 kg, sementara lifter lain asal tuan rumah
Vietnam, Xuan Hoang Dinh berhasil mengangkat beban 140 kg dan lifter asal
Thailan, Chantri Witsanu hanya mampu mengangkat beban sebesar 136 kg.
Persaingan ketat terjadi pada
angkatan Clean and Jerk. Moh Yasin membuka angkatan pertama Clean and Jerk
dengan beban seberat 150 kg. sementara dua lifter pesaing yakni Chantri Witsanu
menambah jumlah beban
Gambar : Mohammad Yasin dan Siti Nafisatul Horiroh, Atlet asal Blora
Dalam kesempatan kedua, Mohammad
Yasin menaikkan angkatan bebannya seberat 167 kg, dan dia berhasil
mengangkatnya. Melihat keberhasilan itu Chantri Witsanu mencoba menambah 5 kg
menjadi 172 kg, namun ia gagal mengangkat beban itu pada kesempatan kedua. Sedangkan
lifter tuan rumah Vietnam Xuang Hoang Dinh juga gagal mengangkat beban seberat
170 kg.
Pada kesempatan selanjutnya
Mohammad Yasin mencoba menaikkan angkatannya menjadi 172 kg, ia berhasil
mengangkat beban itu, namun angkatannya dinyatakan tidak sah oleh juri.
Di hari sebelumnya pada kamis
(19/5/22) lifter asal Blora lainnya Siti Nafisatul Hariroh (20 tahun) berhasil
meraih medali perunggu pada cabang olahraga Angkat Besi kelas 45 kg putri.
Hal ini tentu sangat
membanggakan, khususnya bagi warga Blora. Apresiasi diberikan Bupati Blora
melalui akun instgramnya @ariefrohman838
“ALHAMDULILLAH BLORA BANGGA.....!!
Dua atlet angkat besi asal Blora
berhasil sumbangkan medali untuk Indonesia dalam SEA GAMES Vietnam….”
Sebagai informasi tambahan
Mohammad Yasin atlet angkat besi asal Desa Blungun, Kecamatan Jepon, Blora
sementara Siti Nafisatul Hariroh asal Dluwangan, Kelurahan Kauman, Kecamatan
Blora.
Hingga saat ini(21/5/22) pagi perolehan mendali Indoensia seperti dapat dilihat di situs resmi SEA Games 2021 https://seagames-en.vnanet.vn/bang-xep-hang.html berada di peringkat 3 dengan 49 medali emas, 70 medali perak, dan 63 medali perunggu. Tertinggal cukup jauh dari peringkat 1 dan 2 yakni Vietnam dan Thailand. Vietnam unggul jauh dengan 165 medali emas, 97 medali perak, dan 97 medali perunggu. Sementara Thailand meraih 67 medali emas, 77 medali perak, dan 109 medali perunggu. Indonesia juga ditempel ketat oleh Singapura dan Filipina yang perolehan medali emasnya masing-masing 47 dan 43.
0 komentar:
Post a Comment