Jan 15, 2022

Seragam Satpam Akan Diubah (Lagi?)

Seragam satpam kabarnya akan diubah lagi. Seragam satpam(satuan pengamanan) yang saat ini berwarna cokelat muda yang mirip dengan seragam polisi kabarnya akan diubah menjadi warna krem.

Kepolisian Negara Republik Indonesia berencana memperkenalkan seragam baru pada HUT satpam ke-41. Hal ini disampaikan oleh Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan pada Kamis (13/01/22) katanya ““Tanggal 31 Januari ini rencananya akan digelar Hari Ulang Tahun Satpam ke-41 dan pada saat Hari Ulang Tahun Satpam tersebut akan diperkenalkan,” dikutip dari kompas.com.



Perubahan ini dilakukan karena seragam satpam dinilai mirip dengan seragam kepolisian.

“Sehingga menyebabkan kebingungan dan kesulitan masyarakat. Jadi yang bingung masyarakat untuk membedakan mana polisi dan satpam,” katanya.

Padahal, seragam satpam baru diubah pada September 2020 lalu, jadi terhitung belum sampai dua tahun.

Sebagai informasi, sebelum berwarna coklat seragam satpam adalah putih biru, lalu diubah dengan berdasarkan aturan tentang Peraturan Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2020 tentang Pengamanan Swakarsa. Di sana dijelaskan mengenai seragam bagi satpam pria dan wanita mengenakan baju atasan coklat muda dan bawahan coklat tua.

Selain itu dulu diubah menjadi coklat karena untuk menumbuhkan kebanggaan satpam terhadap profesi mereka dan menimbulkan kedekatan emosional.

Seperti dikutip dari kompas.com menurut Karopenmas Divisi Humas Polri Brigjen (Pol) Awi Setiyono pada 15 September 2020. "Terjalin kedekatan emosional antara Polri dan satpam, menumbuhkan kebanggaan satpam sebagai pengembang fungsi kepolisian terbatas. Memuliakan profesi satpam, dan menambah pergelaran fungsi kepolisian di tengah-tengah masyarakat,"

Selain karena untuk menimbulkan kedekatan emosional warna coklat juga dinilai netral dan identic dengan warna-warna elemen bumi, seperti tanah, kayu, dan batu.

Warna coklat juga melambangkan kebersahajaan, kehangatan, kejujuran, dan keanggunan.

Walaupun begitu ini masih dalam tahap pengkajian seperti penjelasan Brigjen (Pol) Ahmad Ramadhan di Jakarta, (13/01/2022). "Masih dalam proses pengkajian warna baju coklat muda akan berubah menjadi warna krem," Katanya.

Dan baru akan berlaku satu tahun kemudian setelah perpol diberlakukan.

Dulu diubah untuk menumbuhkan kebanggaan, sekarang diubah karena terlalu mirip


Nov 17, 2021

Berubah, Simak Jadwal Peralihan TV Digital Blora Terbaru

Rencana Pemerintah melalui Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) untuk menghentikan siaran TV analog dan beralih siaran TV digital sempat mengalami penundaan. Pelaksanaan penghentian ini rencananya akan dilaksanakan secara bertahap dan sempat mengalami perubahan. Penghentian siaran yang awalnya dimulai pada tanggal 17 Agustus 2021 mundur menjadi tanggal 30 April 2022 . meskipun begitu target pemerintah tetap bahwa di seluruh Indonesia pergantian siaran dari TV analog ke TV digital selesai pada 2 November 2022.





Dalam keterangannya di suaramerdeka.com Dirjen SDPPI dan Plt. Dirjen PPI Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Ismail menjelaskan bahwa untuk beralih ke siaran TV digital masyarakat tidak perlu menunggu tahun 2022.

“Siaran TV digital sekarang sudah mengudara, sudah bisa dicoba masyarakat.” Begitu penjelasannya.

Kabupaten Blora sendiri masuk tahap pertama untuk wilayah Jawa Tengah bersama-sama dengan daerah lainnya yakni Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Pemalang, Kabupaten Tegal, Kota Pekalongan, dan Kota Tegal. Penghentian siaran tahap pertama akan dilakukan hingga 30 April 2022.

Untuk selanjutnya ini jadwal lengkap rencana suntik mati TV analog di Jawa Tengah.

Tahap kedua akan dilaksanakan sampai tanggal 25 Agustus 2022. Wilayah Jawa Tengah yang termasuk dalam tahap kedua meliputi wilayah Kabupaten Boyolali, Kabupaten Sragen, Kabupaten Kudus, Kabupaten Demak, Kabupaten Semarang, Kota Salatiga, dan Kota Semarang.

Sementara untuk wilayah Kabupaten Banjarnegara, Kabupaten Kebumen, Kabupaten Purworejo, Kabupaten Magelang, Kabupaten Temanggung, Kabupaten Kendal, Kabupaten Batang, Kota Magelang dan Kabupaten Wonosobo akan masuk dalam tahap ketiga yang batas akhirnya 2 November 2022.

Diharapkan peralihan ke siaran TV digital masyarakat mendapatkan layanan yang bersih gambar, dan jernih suaranya. Tidak hanya itu saja dikutip dari situs siarandigital.kominfo.go.id siaran TV digital ini memiliki 7 manfaat yakni. Pertama yaitu efisiensi penggunaan spektrum frekuensi. Kedua, efisiensi infrastruktur industri penyiaran, ketiga peningkatan kualitas penyiaran, keempat mempertahankan diversity of ownership, kelima menumbuhkan industri konten atau diversity content, keenam digital dividend untuk broadband, kebencanaan, public protection and disaster relief (PPDR), yang ketujuh yaitu persaingan dunia penyiaran secara global, baik regional ASEAN maupun Internasional, dapat ditingkatkan.

Oct 28, 2021

Launching Penerbangan Pertama Bandara Ngloram Batal

Setelah sebelumnya dikabarkan akan melakukan launching penerbangan pertama ke Bandara Ngloram Blora pada tanggal 29 Oktober 2021 kini dipastikan batal. Keputusan ini diambil oleh maskapai CItilink dikarenakan beberapa factor, salah satunya adanya keputusan pemerintah untuk menggunakan tes PCR dalam penerbangan.

Foto : Ig @_infoblora


Dalam keterangannya pada Rabu (27/10) seperti dikutip dari gatra.com Bupati Blora mengatakan “29 ditunda dulu karena memang belum siap dari mereka (Citilink),” pembatalan launching penerbangan perdana ini selain factor PCR, Bupati juga tidak menginginkan kejadian seperti di Bandara Jenderal Soedirman terjadi di Blora.

“Memang alasannya logis karena persoalan PCR. Citilink masih berhitung kalau dilaunching sekarang nanti justru seperti Bandara Jenderal Besar Sudirman,”

"Kita belajar dari Kertajati dan Jendral Besar Sudirman. Ini saya harap jadi succes story' tidak malah mangkrak,”

Dalam keterangan lebih lanjut Bupati menjelaskan bahwa sebenarnya Bandara sudah siap, penundaan launching penerbangan pertama ini karena belum siapnya dari maskapai. Dari sumber yang sama dalam penjelasannya Bupati mengungkapkan, "Kalau Bandara sudah siap. Kita sudah nagih terus. Karena memang harapan masyarakat untuk ini cukup besar. Kita sudah programkan isi penumpangnya nanti kayak apa,”

Sepertinya masyarakat Blora harus lebih bersabar untuk mencoba penerbangan langsung menuju dan dari Blora. Belum diketahui kabar selanjutnya mengenai kapan penerbangan pertama akan dilakukan.


Oct 5, 2021

Instagram, Fb, dan WA down, Ini penyebabnya

Instagram, Fb, dan WA down, Ini penyebabnya

Layanan Facebook, Instagram, dan Whatsapp down disejumlah Negara malam tadi hingga dinihari hari ini, Selasa(5/10/21). Gangguan ini terjadi di beberapa Negara termasuk di Indonesia. Banyak pengguna melaporkan tidak bisa log in ke facebook, sementara instagram tidak bisa direfresh dan hanya menampilkan tulisan “couldn’t refresh feed.” Sementara pada layanan Whatsapp tidak bisa mengirim serta menerima pesan dalam bentuk apapun, yakni teks, foto, ataupun video. Gangguan ini juga terjadi di beberapa Negara misalnya dari Negara tetangga SIngapura, Malaysia, dan lainnya, ini juga terjadi  di Negara-negara Eropa dan Amerika Serikat. Menurut laporan situs Downdetector.com, lebih dari 60 ribu pengguna melaporkan Facebook bermasalah, dan lebih dari 54 ribu untuk masalah WhatsApp down.

Gangguan ini justru ramai dibicarakan di twitter, dalam keterangannya akun resmi facebook di twitter mengatakan,  "Kami sedang berupaya agar semuanya kembali normal secepat mungkin, dan kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini," tulis akun Facebook.


Sementara itu akun Whatsapp di twitter mengatakan, "Kami menyadari bahwa beberapa orang mengalami masalah dengan WhatsApp saat ini. Kami sedang berupaya untuk mengembalikan semuanya menjadi normal dan akan mengirimkan pembaruan di sini sesegera mungkin,"
"Terima kasih atas kesabaran Anda!,"

Di twitter ini ramai diperbincangkan setidaknya lebih dari 1,23 juta cuitan yang menyinggung soal masalah WhatsApp dan lebih dari 86,6 ribu cuitan instagram Down.

Dikutip dari liputan6.com tidak diketahui apakah gangguan ini disebabkan maintenance internal dari WhatsApp, Instagram, dan Facebook, atau masalah dengan server atau layanan mereka diserang.

Dalam berita yang berjudul ini penyebab WhatsApp, Instagram, dan Facebooj down disebutkan bahwa dalam pengujian BleepingComputer, server DNS Facebook, Instagram, dan WhatsApp tidak merespons, ini menunjukkan bahwa masalahnya adalah konfigurasi DNS atau masalah server.


Sep 4, 2021

Cermati, Syarat Usia Minimal Pembuatan SIM terbaru

SIM atau Surat Izin Mengemudi merupakan dokumen wajib bagi setiap orang yang mengemudi di jalan raya dengan kendaraan bermotor. Pengendara mobil ataupun motor harus mempunyai Surat Izin Mengemudi(SIM). Karena perbedaan kendaraan yang dikemudikan, berbeda juga SIM yang digunakan. SIM digolongkan menjadi beberapa jenis.

SIM A, SIM B, SIM C, dan SIM D. yang secara umum SIM A buntuk mengemudikan mobil, SIM B untuk kendaraan dengan berat lebih dari 3.500 kg, seperti bus atau truk. SIM C untuk mengemudikan motor, dan SIM D untuk mengemudikan kendaraan bermotor khusus bagi penyandang disabilitas. SIM D setara dengan golongan SIM C dan SIM DI setara dengan SIM A. untuk emndapatkan SIM ada beberapa syarat dan ketentuan yang harus dipenuhi, salah satunya adalah batasan minimal umur yang harus dipenuhi.


Kepolirian Republik Indonesia menetapkan syarat baru dalam batas minimal usia untuk pembuatan SIM. Aturan baru ini ada dalam Peraturan Keplisian Nomor 5 Tahun 2021. Ada bebeerapa hal yang berbeda dalam peraturan baru ini, misalnya dalam hal SIM C yang menjadi 3 golongan, yakni SIM C, SIM CI, dan SIM CII.

Berikut ini adalah daftar lengkap batas usia minimal untuk permohonan SIM 2021.

  • 17 tahun untuk SIM A, SIM C, SIM D, dan SIM DI
  • 18 tahun untuk SIM CI
  • 19 tahun untuk SIM CII
  • 20 tahun untuk SIM A umum dan SIM BI
  • 21 tahun untuk SIM BII
  • 22 tahun untuk SIM BI umum
  • 23 tahun untuk SIM BII umum

Untuk kendaraan bermotor jenis motor sendiri dibagi menjadi 3 bagian yakni SIM C, SIM CI, dan SIM CII. SIM C berlaku untuk mengemudikan kendaraan bermotor jenis Sepeda Motor dengan kapasitas silinder mesin sampai dengan 250 cc(centimeter kubik), SIM CI untuk kendaraan Sepeda Motor dengan kapasitas silinder mesin di atas 250 cc sampai dengan 500 cc, atau kendaraan bermotor sejenis yang menggunakan daya listrik, dan untuk SIM CII berlaku untuk mengemudikan kendaraan bermotor jenis Sepeda Motor dengan kapasitas silinder mesin di atas 500 cc atau kendaraan bermotor sejenis yang menggunakan daya listrik.

Jadi sekarang, untuk pengemudi motor gede(moge) yang berkapasitas lebih dari 250 cc tidak bisa lagi untuk menggunakan SIM C, karena ketentuan tersebut. Untuk mendapatkan SIM CI atau CII, pengendara harus memiliki SIM C setidaknya selama 12 bulan sejak diterbitkan sebelum naik golongan, ketentuan ini juga berlaku untuk naik ke golongan CII dimana pengendara harus sudah menggunakan SIM CI selama 12 bulan untuk bisa naik ke golongan SIM CII.

Biaya untuk penerbitan SIM CI dan SIM CII sendiri sama dengan SIM C. mengacu pada Peraturan Pemerintah Nomor 60 tahun 2016 tentang Jenis Taris atas Jenis Penerimaan Negara Bukan Pajak yang berlaku pada Kepolisian Negara Republik Indonesia, saat ini pembuatan SIM C dengan biaya Rp 100.000,00.

Jadwal Pembagian Bantuan Kuota Internet Kemendikbud

Kabar gembira khususnya bagi pelajar dan mahasiswa, Pemerintah melalui Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) akan memperpanjang program pemberian bantuan kuota data internet.

Program ini akan diberikan selama tiga bulan, yakni mulai bulan September, Oktober, hingga November 2021. Dalam konferensi pers pada Rabu (4/8/2021 Mendikbud Ristek, Nadiem Makarim memaparkan bahwa bantuan kuota kemendikbud ini akan disalurkan secara berkala setiap bulannya pada tanggal 11-15.


Bulan pertama akan disalurkan pada 11-15 September 2021 dan kuota bantuan internet akan berlaku selama 30 hari sejak diterima. Di bulan selanjutnya juga akan diberikan pada tanggal 11-15.

Kuota yang akan diterima sendiri berbeda beda

  • Siswa PAUD akan menerima bantuan kuota internet sebesar 7GB per bulan
  • Siswa SD, SMP, dan SMA akan menerima bantuan kuota internet 10 GB per bulan
  • Pendidik dari jenjang PAUD, SD, SMP, hingga SMA akan mendapatkan bantuan kuota internet 12 GB per bulan.
  • Mahasiswa dan dosen akan menerima bantuan kuota internet 15 GB per bulan.

Sementara itu ada beberapa aplikasi dan situs yang tidak bisa diakses. Seperti yang telah disebutkan di laman kuota-belajar.kemdikbud.go.id, ini adalah daftar situs dan aplikasi yang tidak bisa diakses menggunakan kuota internet dari Kemendikbud.

Aplikasi media sosial

  1. Badoo
  2. Bigolive
  3. Facebook
  4. Instagram
  5. Periscope
  6. Pinterest
  7. Snack Video
  8. Snapchat
  9. Tinder
  10. Tumblr
  11. Twitter
  12. Vive
  13. Vkontakte
  14. YY

Aplikasi permainan online

  1. 8 Ball Pool
  2. Candy Crush
  3. Clas of Clans
  4. Clash of  Kings
  5. Clash Royale
  6. Crisis Action
  7. Fifa Mobile Football
  8. Garena
  9. Garena AOV
  10. Garena Free Fire
  11. Growtopia
  12. Lineage Revolution
  13. Lords Mobile : Battle of the Empires
  14. Mobile Legends
  15. PUBD
  16. Roblox
  17. Steam

Aplikasi video

  1. Dailymotion
  2. JWPlayer
  3. Like
  4. Netflix
  5. QQVideo
  6. Tiktok
  7. TVUNetworks
  8. Viu